Kamis, 03 September 2020

REAKSI REDUKSI-OKSIDASI

 

REAKSI REDOKS

        Reaksi Redoks adalah reaksi serah terima elektron yang disertai dengan perubahan bilangan oksidasi atom-atom yang terlibat reaksi.

 

OKSIDATOR = Pengoksidasi (mengalami reduksi)

REDUKTOR   = Pereduksi (mengalami oksidasi)

Jumat, 28 Agustus 2020

KEISOMERAN

        Kata "isomer" berasal dari bahasa Yunani yaitu “iso” yang berarti “sama” dan “meros” yang berarti “bagian”. Artinya, senyawa-senyawa ini memiliki bagian yang sama, meskipun penyusunan atom-atomnya berbeda.
        Secara umum, isomer terbagi menjadi 2: isomer struktur dan isomer geometri.

Isomer Struktur

        Keisomeran struktur terjadi akibat perbedaan susunan ikatan antar atom-atom ataupun gugus-gugus fungsi dalam suatu molekul. Keisomeran struktur dapat dibedakan menjadi:

Isomer Kerangka

        Senyawa-senyawa yang merupakan isomer kerangka mempunyai rumus molekul dan gugus fungsi yang sama, namun kerangka (rantai karbon utama) berbeda. Contohnya, butana dengan rantai utama C4 dan 2-metilpropana dengan rantai utama C3.

Rabu, 19 Agustus 2020

Atom C primer, sekunder, tertier, dan kuarterner

 Posisi atom karbon di dalam rantai karbon

Berdasarkan jumlah atom karbon lain yang diikat, terdapat empat kemungkinan posisi atom C dalam rantai karbon, yaitu:

1.      Atom karbon primer

2.      Atom karbon sekunder

3.      Atom karbon tersier

4.      Atom karbon kuartener

Coba perhatikan gambar berikut: 

 Atom C1 hanya mengikat 1 atom C lainnya, atom C1 disebut atom karbon primer. Atom C2 mengikat 2 atom C lainnya, atom C2 disebut atom karbon sekunder. Atom C3 mengikat 3 atom C lainnya, atom C3 disebut atom karbon tersier, Atom C4 mengikat 4 atom C lainnya, atom C4 disebut atom karbon kuartener.

Kemampuan atom C mengikat atom C lainnya menyebabkan atom C mempunyai empat macam kedudukan, yaitu sebagai berikut,

1. Atom C primer adalah atom C yang mengikat satu atom C lainnya.
2. Atom C sekunder adalah atom C yang mengikat dua atom C lainnya
3. Atom C tersier adalah atom C yang mengikat tiga atom C lainnya
4. Atom C kuartener adalah atom C yang mengikat empat atom C lainnya.

Jumat, 14 Agustus 2020

SENYAWA HIDROKARBON TAK JENUH

 

TATA NAMA SENYAWA HIDROKARBON TAK JENUH

ALKENA


a. Rumus Umum Alkena

        Alkena adalah hidrokarbon alifatik tak jenuh yang memiliki satu ikatan rangkap (C = C). Rumus umum  Alkena yaitu:

Rabu, 12 Agustus 2020

Tekanan Osmosis


 

       Sumber: slideplayer.info

        Osmosis ialah perpindahan molekul pelarut melalui selaput semipermiabel dari bagian yang lebih encer ke bagian yang lebih pekat. Tekanan osmosis merupakan tekanan yang diperlukan untuk menghentikan proses osmosis zat pelarut yang mengalir melalui selaput semipermeabel ke dalam larutan. Tekanan osmosis merupakan salah satu sifat koligatif larutan, dan terdapat kesamaan rumus tekanan osmotik dengan rumus gas ideal.

Kamis, 06 Agustus 2020

Penurunan Titik Beku (∆Tf)



        Larutan membeku pada suhu yang lebih rendah dari pelarut murni. Fenomena ini disebut sebagai penurunan titik beku. Penurunan titik beku larutan merupakan sifat koligatif larutan yang tergantung pada sejumlah partikel terlarut dalam larutan. Semakin tinggi konsentrasi larutan, semakin besar pula penurunan titk bekunya (Atkins, 1994).

ALDEHID DAN KETON

AL DE HI D Aldehid atau alkanal adalah senyawa turunan alkana yang memiliki gugus (-CHO). Senyawa alkanal dengan gugus –CHO mempunyai rumus...